Survei RTLH di 4 Dusun Desa Sakra Selatan: Langkah Nyata Wujudkan Hunian Layak dan Sejahtera
Jumat, 29 Agustus 2025, Pemerintah Desa Sakra Selatan melaksanakan kegiatan survei penambahan untuk pengusulan program Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) dari Kementerian Sosial. Survei ini menyasar empat dusun di wilayah desa, yaitu Dusun Kemalik Jaran, Dusun Bagek Periduk, Dusun Sombeng, dan Dusun Karang Baru.
Petugas survei didampingi oleh Bapak Bapak Kawil yang bertugas di masing-masing wilayah, memastikan data yang dikumpulkan akurat dan sesuai dengan kebutuhan warga. Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam memperluas bantuan rumah layak bagi keluarga yang membutuhkan, agar hunian mereka menjadi lebih aman dan nyaman.
Program RTLH sendiri fokus pada perbaikan rumah yang tidak memenuhi standar layak, membantu masyarakat miskin supaya mendapatkan tempat tinggal yang lebih baik dan memiliki kualitas hidup yang meningkat. Dengan survei ini, pengusulan data calon penerima bantuan dapat dilakukan secara tepat sasaran sehingga program berjalan efektif.
Partisipasi aktif petugas bersama tokoh wilayah menunjukkan sinergi pemerintah desa dengan masyarakat untuk mewujudkan pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan warga. Harapannya, setelah survei ini, proses bantuan rumah layak dapat segera direalisasikan dan memberikan manfaat nyata.